Senin, 07 Februari 2011

Catatan Harian

Hari ini, pikiranq telah menuju pada puncak yang kompleks. Semua yang kurencanakan sejak awal tidak berjalan sebagaimana mestinya. Jadwal yang sudah kususun rapi, jadi berantakan. Ini terjadi juga karena kesalahanq sendiri. Semua tidak kulakukan dengan niatan dan langkah yang benar-benar matang. Jadi untuk memperbaiki semuanya, harus mulai kususun langkah yang lebih matang lagi. Hari ini, Tulisanku yang kutuangkan dalam PKM Gt harus sudah mencapai pada bagian Gagasan. Berbekal data yang kukumpulkan tiga hari terakhir, harus kutelan semua dengan matang untuk mendapatkan analisis yang sevalid-validnya. Sehingga dapat memberikan solusi yang bermanfaat semaksimal mungkin.
Desen pembimbing uda dihubungi oleh partnerq, dan beliau bersedia membimbing kami. Ini merupakan salah satu langkah awalku untuk menjadi mahasiswa yang bermanfaat, dengan memberikan ide-ide yang semoga dapat meberi manfaat bagi bangsa. terutama rakyat Indonesia yang telah membawa aku berdiri di Universitas ini. Karena aq sadar, mahasiswa adalah pembawa asprasi rakyat. Karena mahasiswa adalah profil pemuda pembawa perubahan bangsa.
Dan yang paling utama adalah tanggung jawabku terhadap orang tua. Untuk apa aq berdiri di sini dengan mengatasnamakan anak dari orang tuaku, sedangkan tak ada yang bisa kutulis sejarah untuk mereka. Mending balik, daripada ngabisin uang. Bismillah, Semoga Allah meridhoi langkahq ini. Amin

Semangad...

Tidak ada komentar:

Posting Komentar